web 2.0

Bahasa Arab Dasar 20: Isim Mu’rob Dan Isim Mabni

اَلاِسْمُ الْمُعْرَبُ وَالاِسْمُ الْمَبْنِيُّ
(Isim Mu’rob dan Isim Mabni)

1. Isim Mu’rob

Isim mu’rob adalah isim yang dapat berubah keadaan akhirnya disebabkan oleh adanya perbedaan letak (posisi) dalam suatu kalimat.

Contoh:

الْكِتَابُ جَدِيْدٌ (Buku itu baru)

قَرَأْتُ الكِتَاب (Aku membaca buku itu)

فِي الكِتَابِ قِِصَصٌ (Di dalam buku itu terdapat kisah-kisah)

1. Isim Marfu’

Isim marfu’ adalah isim yang biasanya pada keadaan akhirnya ditandai dengan harokat dhommah.

Contoh: مُحَمَّدٌ – أُسْتَاذٌ – طَالِبٌ

2. Isim Manshub

Isim manshub adalah isim yang biasanya pada keadaan akhirnya ditandai dengan harokat fathah.

Contoh: مُحَمَّدًا – أُسْتَاذًا – طَالِبًـا

3. Isim Majrur

Isim majrur adalah isim yang biasanya pada keadaan akhirnya ditandai dengan harokat kasroh.

Contoh: مُحَمَّدٍ – أُسْتَاذٍ – طَالِبٍ

Dengarkan Kajian:

Print This Post Print This Post 44,954 views

Iklan Baris

Web Buletin Tauhid
Website ini adalah kumpulan berbagai artikel Buletin At Tauhid. Buletin ini diterbitkan oleh Yayasan Pendidikan Islam Al Atsari (YPIA) yang berpusat di Yogyakarta. Buletin ini terbit setiap Jum'at dan disebar di masjid-masjid sekitar kampus UGM.

15 Komentar Untuk “Bahasa Arab Dasar 20: Isim Mu’rob Dan Isim Mabni”

  1. assalamu’alaikum warohmatullohi wabarokatuh. usul mas badar, bisakah diberikan padanan dalam tata bahasa indonesia. misalnya: isim ma’rifat, kalau dalam bahasa indonesia bisa diketahui dengan cara…. kayaknya akan lebih bisa cepat paham gitu.

  2. Alhamdulillah… Akhirnya ana temukan juga blog yang mengajarkan Bahasa Arab dengan simpel dan gampang dicerna.. Insya Allah Ana akan terus berkunjung disini. Dan Insya Allah Ana juga akan mereview blog ini di blog ana http://sekitarkita.info agar pengunjung blog Ana juga bisa belajar Bahasa Arab..

    Sukran, Akhi..

    badar online
    Silakan akhi, semoga bisa bermanfaat bagi kaum muslimin…

  3. Ass,WW, alhamdulillah semoga ilmunya manfaat dunia akhirat….ane sangat tertarik bahasa arab mulai dari minggu kemarin, ternyata bahasa arab itu indah, seindah indahnya bahasa. sukron masykur, dengan adanya software ini

    badar online
    wa’alaikumussalam warahmatullahi wabarakatuh
    Amin akh, semoga bisa bermanfaat bagi kaum muslimin. Bahasa Arab memang sangat indah, semakin menguasai Bahasa Arab semakin takjub dengan keindahannya… buktikan saja…

  4. assalamu’alaikum, mau nanya kok audio badar 20 ke atas gak bisa disimpen ya??

    badar online
    wa’alaikumussalam
    kami sudah coba dan bisa akh, silakan coba lagi..

  5. Maturnuwun sanget awit saking Upload-ipun.

  6. Assalamu’alaikum War. War.
    Subhanallah sekian lama ana belajar bahasa Arab secara otodidak dengan berbagai metode, baru kali ini dapat memahami dengan baik walaupun belum maksimal. Jazakumullah…

  7. afwan, akh. kok audio-nya tumpang tindih gini. atau jangan2 windows media player sy yang error ya? klo mungkin, diberikan versi lain yang lebih mengalir pembahasannya, tidak putus-putus.
    sekalian saya tanya neh, untuk audio dalam program aplikasi PRAKTIS BELAJAR BAHASA ARAB DARI NOL mengadaptasi dari pembahasan2 di sini atau tidak?
    ahsan jika ternyata berbeda, dgn kualitas yang lebih baik tentuknya. syukran ‘ala hikmatikum.

  8. berarti ada masalah di audio antum akh, insyaAllah filenya bagus. Atau bisa juga masalah ketika mendownload.
    Pelajaran pada CD tersebut mengambil pelajaran dari web ini akh.
    BarakAllah fikum…

  9. Asw. situs pelajaran bahasa Arab ini sangat berguna. Ana baru mulai belajar bahasa Arab dari nol. Doain ana semoga diberi hidayah dan kemudahan dakam mempelajarinya oleh Allah S.W.T. Pekerjaan ana sekarang sebagai advokat, analis keuangan dan penerjemah tersumpah (Ingg.)ana kepingin sekali shalat dan do’a mengerti apa yang dibaca biar tambah cinta kepada Allah S.W.T.

  10. assalamualaikum…..
    mas badar seumpama disini juga disediakan terjemahan kitab2 masalah gramatika arab gmana, bisa kan???

  11. Jadzakumullahu khoiron………
    subhnllah,ini sangt bermanfaat sekali.

  12. alhamdulillah, sy menemukan pembelajaran bhs arab yg praktis dan jelas. Syukron katsiron ya akhi badar. Jazakallah…

  13. assalamu’alaikum,,,ana mau tanya akh…
    mengapa isim yg tdk bisa berubah disebut mabni dan yg bisa berubah disebut mu’rob…?
    ana belum bisa memahami. . .
    syukron

  14. sebaiknya definisi mukrob dtampilkan contoh-contoh dari jumlah pi’liyah,

  15. file audionya tidak not found akhi? tlg di cek
    jazakallahu khairon